Cara Gampang Menyiapkan Puding Mie Ramen yang Sempurna

Puding Mie Ramen

Lagi mencari ide Bagaimana Membuat Puding Mie Ramen Anti Gagal yang unik?, Resep Puding Mie Ramen Anti Gagal memang sekarang ini sedang banyak dicari oleh sebagian orang disekitar kita mungkin salah satunya kamu. para netizen memang telah terbiasa mamnfaatkan internet di gadget untuk mendapatkan informasi gambar untuk dijadikan wawasan. dan kali ini saya akan berbagi panduan cara menyiapkan Resep Puding Mie Ramen Anti Gagal untuk menyiapkannya memang susah-susah gampang. Jika salah mengolah maka hasilnya akan hambar dan justru cenderung tidak enak. Padahal Puding Mie Ramen yang enak selayaknya memiliki aroma dan cita rasa yang mampu memancing selera kita.

Banyak hal yang sedikit banyak berpengaruh terhadap kualitas rasa dari Puding Mie Ramen, mulai dari jenis bahan, kemudian pemilihan bahan segar, sampai cara membuat dan menyajikannya. Tak perlu pusing kalau mau menyiapkan Puding Mie Ramen enak di rumah, karena asal sudah tahu triknya maka hidangan ini bisa jadi suguhan istimewa. Berikutnya adalah gambar berkaitan dengan Puding Mie Ramen yang bisa sobat jadikan ide.

Adapun jumlah porsi yang bisa dihidangkan untuk membuat Puding Mie Ramen adalah 5 porsi. Jadi pastikan porsi ini cukup untuk dihidangkan untuk anda sendiri maupun keluarga tersayang.

Untuk tambahan, waktu yang diperlukan dalam memasak Puding Mie Ramen diperkirakan sekitar 30 menit.

Nah, kali ini kita coba, yuk, siapkan Puding Mie Ramen sendiri di rumah. Tetap dengan bahan sederhana, hidangan ini bisa memberi manfaat dalam membantu menjaga kesehatan tubuhmu sekeluarga. Anda bisa menyiapkan Puding Mie Ramen memakai 21 bahan dan 10 tahap pembuatan. Berikut ini langkah-langkah dalam membuat hidangannya.

Minggu ini ada penyegaran berupa program baru dari mbakmin clover yang baru juga. Yaitu warga clover mendapat challenge untuk meramaikan kreasi makanan yang sedang viral. Nah tema minggu ini tentang kreasi mie puding.. Kreasi puding yang dibentuk mirip makanan berupa mie dengan pelengkapnya.. Tentu jenis mie puding ini rasanya sweet bukan lagi savory..Bisa jadi inspirasi bakulan maupun utk hidangan dessert bagi keluarga tercinta.

Saya menggunakan resep @CookingwithHel, dengan modifikasi pd bbrp bahan dan langkah. Alhamdulillah rasanya enak, manisnya pas. Perpaduan antara puding nutrisari rasa asem manis, puding jelly rasa kelapa dengan vla vanilla yang legit, itu cocok banget di lidah. Apalagi disantap saat segar dingin. Yuuk dicoba.


#RamekinViralMiePuding
#Clover_BikinViral
#CloverCookingLovers
#TidakSekedarMemasak
#CookingWithHeartEatingWithLove
#PejuangGoldenBatikApron
#CookpadCommunity_Pekanbaru
#bakerpad_community

Bahan-bahan dan bumbu yang diperlukan dalam menyiapkan Puding Mie Ramen:

  1. ⏩Bahan vla untuk mie/saus :
  2. 200 ml susu fullcream
  3. 1 buah kuning telur
  4. 2 sdm (35 g) gula pasir
  5. 1/4 sdt pasta vanila (sy L'arome)
  6. 2 sdm (20 g) maizena
  7. Pewarna kuning (3 tetes) utk warna mie
  8. Pewarna merah cabe (4 tetes utk warna saus sambel)
  9. ⏩Bahan puding A(utk puding base, kuning telur & daging slice) :
  10. 1 sachet (15 g) jelly plain
  11. 1 sachet (14 gr) nutrisari florida orange
  12. 3 tetes Pewarna makanan kuning utk warna puding base
  13. 1 tetes Pewarna makanan orange utk warna kuning telur
  14. Pewarna makanan coklat dan merah utk warna daging. (2:2 tetes)
  15. 5 sdm (80 g) gula pasir
  16. 800 ml susu full cream (bisa ganti susu bubuk yg dilarutkan)
  17. ⏩Bahan puding B (untuk putih telur dan sayur)
  18. 1 sdt jelly rasa kelapa (bisa ganti jelly plain)
  19. 1,5 sdm (25 g) gula pasir
  20. 150 ml susu fullcream -
  21. 2 tetes pewarna hijau utk warna sayuran

Langkah-langkah untuk membuat Puding Mie Ramen

  1. Siapkan bahan dan cetakan/mangkok saji yang akan dipakai.
  2. Membuat vla :

    Campur semua bahan kecuali pewarna merah cabe, masak sambil diaduk hingga meletup2, angkat, aduk hingga uap panas hilang, masukkan plastik segitiga, simpan kulkas. Ini vla utk bentuk mie nya.

    Sisakan 1- 2 sdm vla beri pewarna merah cabe, masukkan plastik kecil biasa simpan kulkas. Ini vla untuk saus sambelnya. Sisihkan.
  3. Membuat puding base :
    campur semua bahan puding base, masak sambil diaduk hingga mendidih, lalu tuang ke cup/mangkok. Tuang sekitar 100 ml adonan per mangkok. Diamkan hingga set. Bisa disimpan kulkas agar segar dingin.
  4. Sisihkan kira-kira 100 ml puding base beri 1 tetes pewarna orange, lalu tuang ke beberapa cetakan talam bulat (isi 1/2 penuh).

    Setelah set, pindahkan ke atas cetakan talam yang lebih lebar (dg posisi bentuk bulat menghadap ke atas). Ini puding bentuk kuning telur ya.
  5. Sisihkan sekitar 150 ml puding base beri warna coklat dan merah (2 : 2 tetes) lalu tuang ke cetakan talam. Setelah set, balikkan. Beri warna coklat dengan kuas utk memberi kesan permukaan daging lebih gelap. Biarkan sesaat meresap, lalu iris-iris tipis.
  6. Membuat putih telur dan sayur hijau :
    - campur bahan puding B kecuali pewarna hijau, masak sambil diaduk hingga mendidih, tuang perlahan ke sisi cetakan talam yang berisi kuning telur. Bentuk seakan seperti telur ceplok.
    - sisa puding beri pewarna hijau tua. Jika keburu membeku dipanaskan kembali, lalu tuang kedalam cetakan talam.
  7. Setelah set iris-iris puding hijau dengan pisau bergelombang, sehingga mengesankan sebagai potongan sayur hijau.
  8. Ini penampakan puding pelengkap mie yang sudah siap dijadikan topping mie ramen.
  9. Cara menyajikan:
    Semprot vla ke atas puding base hingga membentuk mie ramen. Lalu beri topping puding pelengkapnya : daging slice, sayur hijau, telor ceplok dan saus sambel di atasnya.
  10. Sajikan puding mie ramen, disantap dalam keadaan dingin lebih nikmat. Yummy.

Terima kasih telah menyimak resep yang kami tampilkan di halaman ini. Besar harapan kami, olahan Puding Mie Ramen yang mudah di atas dapat membantu Anda menyiapkan hidangan yang menarik untuk keluarga/teman maupun menjadi inspirasi dalam berjualan makanan. Selamat mencoba!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel